Selasa, 24 Januari 2012

tamasya Gua Pindul PASCAGARA


kata Pandu 'Bella' Dewantoro, "tamasya PASCAGARA mempererat hubungan emosional. Siapa?? antar pelatihnya saja :)"
Pagi itu, hari Minggu 24 Januari 2012 kami berencana mengadakan liburan, lebih tepatnya hanya sekedar jalan-jalan, ke daerah Wonosari. Tadinya, tempat tujuan wisata kami adalah Gua Pindul dan Pantai Indrayanti. (lagi-lagi) rencananya, kegiatan ini dilakukan untuk mempererat hubungan emosional antar pelatih – yang dilatih HAHAHA. Anak-anak tonti maksud saya, named PASCAGARA. Rencananya (again !!) kumpul di Mache jam 7 pagi.
            Dan memang yang namanya rencana hanya tinggal rencana. Udah dibela-belain bangun pagi, mandi kedinginan, packing buru-buru, sebelum jam 7 aku udah siap tinggal berangkat. Tapiii ternyata teman saya yg bernama Yanuar (black jr) menjemput saya setengah jam setelah waktu parjanjian. Baiklaaaah.. saya juga udah menduga pasti acaranya molor. Sampai di burjo depan sekolah, nggak ada siapa-siapa -____- Yang udah dateng Cuma mas black gede, pandu, ajik, fasfak, black jr dan saya. Nunggu vira. Itung dehh,Cuma 7 orang ya? Dan kami menunggu lagi..
            Beberapa puluh menit kemudian, mas ilal dateng. Kurang lebih jam 9 pagi kami berangkat. Ngeeeeeeng... Sampai di daerah Jalan Wonosari, motor mas black gede & pandu bocor. Oke kami berhenti sebentar. Setelah selesai nambal ban, pandu & mas black makan, kami melanjutkan perjalanan. Sampai di TKP, ternyata ruameeee banget ! Dan asal tahu saja, antri menunggu giliran kelompok kami 2 jam. 2 jam J Kalau tau anak2 tonti pada nggak ikut, kami kan tidak harus mengambil hari minggu, ya kan?
Sambil menunggu, kami foto-foto dooong. Dan “dhuerr” batrenya habis. Nyari warung, adanya Cuma batre AB* yg hanya bisa menyala dalam beberapa menit saja. Tanya ke bapak yg punya warung, ada warung lain ? Beliau menjawab ADA, nggak jauh cuma di ujung jalan. Saya dan vira berjalan dan berjalaaaaan nggak nemu-nemu itu yang namanya warung yang katanya DEKET itu. Mulai was-was kan.. definisi DEKET orang Wonosari dan kami mungkin berbeda :B Kemudian   ada mbak-mbak yang lewat naik motor dan menanyai kami mau kemana. Setelah menceritakan hal-ikhwal kami jalan-jalan, dia cukup heran. Karena katanya, warung yg ada itu jauuuuh banget dari situ. Kemudian dengan segala kerendahan hatinya, dia menawarkan diri untuk membelikan batu batere untuk kami. Setelah mbaknya pergi, kami berjalan lagi ke atas (tadi jalannya turun).
Kami menunggu dengan hati yang disabar-sabarkan. Dan menghibur diri dengan guyonan freak yang membuat perut kami hampir kram karena tertawa. Inilah salah satu yang membuat liburan kali ini menyenangkan dan berkesan. Semuanya nampak gembira dan larut dalam keceriaan dengan guyonan sampah mereka. Moment ini menunjukkan sifat asli kami. Akan lebih menyenangkan bila teman2 PASCAGARA 012-014 bisa ikut serta dengan kegembiraan ini. Agar mereka tahu bagaimana sifat asli kami, bukan hanya sekedar ‘kenal’ dan tahu ketegasan kami ketika latihan. Beberapa ribu detik kemudian, Sampai kami ganti baju, ke kamar mandi, makan, mbaknya dateng dengan membawa batere Alk*line, kamar mandi lagi, tibalah giliran kami mengarungi Gua Pindul dan Sungai Oya :D HOREEE !!
Daripada saya susah-susah cerita, lebih baik lihat fotonya aja yaaaa :D
Aji - black jr - pandu - fasfakh - nina *dalam penantian*
black jr - pandu - ajik - nina - vira

pintu keluar Gua Pindul







masih berenang di pintu keluar Gua





mas black
ocvira

melewati persawahan, otw sungai Oya
menuju Sungai Oya





berenang di Sungai Oya






Jump !!








yang tengah mirip Jacob kannnn??

look at this.. expression of something caused mangan-lotek-kepedesan


NB : Sorry beberapa fotonya nggak bisa keliatan :)
Kalau diitung2 rada mahal juga sihh ini. Tapi yaa nggak papa kalo menurutku hehe. (sebut saja) caving di Gua Pindul 35rb dan rafting Sungai Oya 25rb. Belum termasuk kalo jajan jajan dll :D tap asiiiik.. dijamin deh ! inget yaaa, dunia nggak perlu tau kamu pernah dateng ke tempat itu dengan membuat coretan2 alay yang tidak bertanggung jawab :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar